top of page
Search
  • Writer's pictureWomen In Power

KEGIATAN YANG DAPAT DILAKUKAN UNTUK MENGISI WAKTU MALAM MINGGU MU!


Sumber Foto: Unsplash-Konstantin

Jakarta - Covid-19 memang banyak merugikan banyak orang diseluruh dunia. Sampai saat ini sudah 3 bulan masyarakat Indonesia melakukan karantina sesuai dengan anjuran pemerintah. Hanya saja, tidak sedikit dari kita yang mulai merasa bosan lantaran harus tetap berada dirumah selama masa pandemi ini.


Meskipun hal ini menimbulkan rasa bosan bahkan hingga gangguan kesehatan mental tentu saja banyak juga sisi positif dari masa karantina ini, seperti memiliki lebih banyak waktu dengan keluarga, menekuni hobi yang sering dilupakan akibat kesibukan sehari hari.

Kita juga bisa melakukan beragam aktivitas bersama anggota keluarga lain, dengan tetap mengedepankan imbauan seperti menjaga jarak, rajin mencuci tangan, tidak berbagi peralatan makan, dan lain sebagainya. Berikut merupakan kegiatan yang menarik yang dapat kamu lakukan ketika malam minggu:

1. Membaca Buku, hal ini dapat dilakukan untuk mengisi malam minggu kamu! Selain dapat memberikan ilmu baru, membaca buku juga dapat menjadikan waktu kamu gak terbuang sia-sia. Apalagi kalau kamu jomblo, biar tidak galau lebih baik sibukin diri dengan hal positif.

2. Mendekor kamar, hal ini juga menjadi salah satu alternative yang bisa menghabiskan waktu malam minggumu! Biar gak bosen selama pandemi ini, kamu harus buat kamarmu menjadi tempat yang paling nyaman dan enak dilihat. Dari pada kamu liatin foto mantan sama pacar yang baru, hehehe.


3. Mendengarkan musik, siapa sih yang bosen mendengarkan musik? Pastinya tidak ada kan! Musik membuat hari mu semakin lebih berwarna! Eits, tapi hindari musik musik yang buat kamu semakin bosen dan galau yaaa!

4. Buat kue, coba kalian temukan dan buat resep resep kue yang baru! Selain untuk menambah tingkat kesenangan kalian, hal ini juga membantu untuk menghilangkan bosan loh! Waktu tidak akan terasa deh kalau kalian buat kue!

5. Bermain game, menghilang stress dan bosen juga bisa dengan bermain game nih! Kalian bisa bermain game online bersama dengan teman-teman, keluarga, atau bahkan pacar kalian!

6. Menulis jurnal, bagi teman-teman yang sangat suka menulis, melakukan hal ini sangat membantu kalian untuk menghabiskan waktu malam minggu kalian loh! Kalian bisa mencatat segala pengeluaran kalian selama pandemi ini, atau kalian juga bisa buat list liburan saat pandemi ini selesai.

7. Menonton film, meskipun kalian gabisa kebioskop banyak film film seru yang kalian bisa dapatkan! Sekarang lagi jaman loh nonton film bareng sahabat, atau teman kalian atau bahkan pacar kalian melalui video call.


8. Video call, untuk melepas kerinduan kalian dengan para sahabat atau bahkan pacar kalian, ini adalah hal yang dapat kalian lakukan untuk menghilangkan rasa rindu tersebut. 

9. Olah raga, tidak ada alasan untuk tidak berolah raga. Meskipun kalian dirumah kalian masih bisa berolah raga dengan barang barang yang ada dirumah loh! Jangan lupa untuk tetap membuat diri kalian semakin sehat.

Sekarang teman-teman sudah tidak lagi memiliki alasan bahwa kalian merasa stress dan bosan. Karena kalian sudah tau bagaimana kegiatan yang seru yang bisa menamani kalian ketika malam minggu.


Penulis : Gita Natasha Sumber: 70 things you can still do this summer, despite the pandemic. Los Angeles Time. (2020). from https://www.latimes.com/lifestyle/story/2020-05-28/70-things-to-do-this-summer.

5 views0 comments

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page