top of page
Search
  • Writer's pictureWomen In Power

CARA MEMILIH PASANGAN HIDUP YANG TEPAT SEBELUM MENIKAH


Sumber : Pexels.com – Jasmine Carter

Jakarta – Setiap hubungan tentunya pasti memiliki keinginan untuk sampai ketahap yang serius atau pernikahan. Namun terkadang kita lupa bahwa pengenalan mengenai karakter pasangan kita juga sangat penting untuk kita pahami. Sebelum salah memilih pasangan untuk sampai menjadi pendamping kita seumur hidup. Ada baiknya kita untuk mengenal lebih jauh pribadi pasangan kita, bukan berarti kita harus berpacaran dalam waktu yang cukup lama atau sangat lama sampai bertahun-tahun. Tetapi maksudnya adalah kita bisa mengenal pribadi, keluarga dan lingkuangan dari pasangan kita lebih dalam sampai ke titik dimana kita yakin bahwa dialah yang pantas menjadi pendamping untuk membangun masa depan bersama.


Memilih pasangan hidup memang sangat sulit karena kita memiliki kriteria menurut pandangan kita. Memang tidak ada salahnya memiliki kriteria untuk dapat memilih satu diantara yanglain sebagai yang terbaik. Kriteria sangat penting dimana kamu pasti ingin tahu semua tentang pasangan kamu, apakah baik nantinya dalam membangun komitmen bersama. Lalu bagaimanakah cara memilih pasangan yang teapat sebelum menikah ?

1. Agama.

Agama menjadi unsur penting dalam penentuan kriteria calon pasangan, biasanya yang ini menjadi pertimbangan orang tua dan keluarga besar. Dalam memilih jodoh perbedaan agama terkadang menjadi barrier yang paling susah ditembus karena melibatkan ideologi, komitmen dan keyakinan pribadi seseorang.

2. Keseriusan

Bila perilakunya tak menunjukkan keseriusan, berarti dia jelas bukan soulmate. Tak ada gunanya dipertahankan. Ada beberapa hal untuk mengukur keseriusan pasangan diantaranya yaitu tepat janji, berani bertemu orangtua, dan membuat rencana yang jelas.


3. Attitude (perilaku).

Perilaku sangatlah penting, seseorang dengan kata “baik” saja tidak cukup tanpa perilaku yang mencerminkan pribadinya. Perilaku sangatlah berpengaruh pada lingkungan dimanapun berada.perilaku bisa terlihat dari cara bicara, cara melihat seseorang, cara berkomunikasi sampai cara berpakaian.


4. Kecocokan

Kecocokan adalah kunci untuk menjalin hubungan pernikahan yang awet dan bahagia. Sebelum kamu memutuskan cocok atau tidak, coba periksa jauh ke dalam hatimu benarkah kamu merasa cocok dan menerima kebiasaan buruk atau kekurangannya serta jangan berharap dia kelak akan berubah.


5. Mendukung Rencana Kehidupanmu

Belahan jiwamu cuma satu dan dia adalah orang yang akan mendukung impianmu. Bila orang yang sedang dekat denganmu saat ini justru menentang life plan atau cita-cita hidup kamu, besar kemungkinan dia bukan belahan jiwamu.


6. Se-Pemikiran.

Memiliki perasaan dan pemikiran serta komitmen yang sama.

Dalam memilih pasangan, jangan hanya berpedoman pada cinta saja. Rasa cinta biasanya akan hadir bila kamu kerap menghabiskan waktu bersama seseorang, karena itu cobalah memilih pasanganmu yang benar-benar tepat sebelum ke jenjang pernikahan.

Penulis : Stella Bella

Sumber : Mayasari, A. (2020). 6 Cara Memilih Pasangan Hidup yang Tepat Sebelum Menikah. Retrieved 20 July 2020, from https://wolipop.detik.com/wedding-news/d-3613265/6-cara-memilih-pasangan-hidup-yang-tepat-sebelum-menikah.

2 views0 comments

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page